Senin, 01 November 2021

Haramnya Mengambil Harta / Barang Saudaranya, Baik dengan Sengaja ataupun dengan Main-Main

 

قال رسول الله صلى الله عليه وسلم: لا يأخذن أحدكم متاع أخيه لاعبا ولا جادا. ومن أخذ عصا أخيه فليردها إليه.

 

Rasululloh bersabda, “Janganlah salah seorang dari kalian mengambil barang saudaranya, baik dengan main-main dan tidak pula dengan sengaja.  Siapa yang mengambil tongkat saudaranya maka hendaknya ia mengembalikannya kepadanya.” (HR. Abu Dawud). Syaikh al-Albani menghasankan hadis ini.

 

Syaikh al-Abbad حفظه الله  berkata:

 

Nabi bersabda, “Janganlah salah seorang dari kalian mengambil barang saudaranya, baik dengan main-main dan tidak pula dengan sengaja.” Yaitu janganlah mengambil barang saudaranya dengan guyon dan tidak pula dengan sungguh-sungguh.

 

Sabda Nabi, “Tidak pula dengan sengaja / sungguh-sungguh.” Yaitu ia mengambilnya untuk dijadikan sebagai hartanya atau menjadi kekhususan dirinya (dimiliki).

 

Sabda Nabi, “Dengan main-main.” Yaitu sekedar gurau. Karena hal tersebut membuatnya takut / sedih, walaupun ia mengembalikannya kepada dirinya. Apabila hal tersebut tanpa sepengetahuannya, maka hal tersebut menyebabkan dirinya sedih dan sakit hati. Tidak selayaknya dalam hak seorang muslim untuk membikin sedih saudaranya atau berbuat jahat kepada saudaranya dengan ia menjadikannya sakit hati dan terpengaruh dengan suatu sebab yang telah terjadi dan ia tidak tahu siapa yang mengambil barang tersebut. Kadang ia mengira bahwa seseorang mengambilnya sebagai pencurian sehingga ia terganggu dan tersakiti dengan hal tersebut.

 

Sabda Nabi,  “Siapa yang mengambil tongkat saudaranya maka hendaknya ia mengembalikan kepadanya.” Yaitu sama saja apakah hal tersebut sungguh-sungguh atau guyon. Karena tidak boleh baginya untuk mengambil sesuatu dari saudaranya kecuali dengan kesenangan hati darinya. Apabila ia memberikannya kepadanya dengan lapang dada dan senang hati maka ia boleh mengambilnya.

 

شرح سنن أبي داود للشيخ العباد حفظه الله

 

 

✍🏻 Rohmatulloh Ngimaduddin, Lc

..

════ ❁✿ 📓📓✿❁ ════

Tidak ada komentar:

Posting Komentar